Begini Cara Mengaktifkan Sinkronisasi Akun Google Untuk Melindungi Data

Elvin Mustika

cara mengaktifkan sinkronisasi akun google

PlasaMSN.com – Cara mengaktifkan sinkronisasi akun Google sangat mudah dan penting untuk membuat cadangan data dari perangkat ke dalam akun Google secara otomatis. Sehingga apabila suatu ketika data dalam perangkat hilang, pengguna masih mempunyai cadangan data yang tersimpan dalam akun Google.

Tidak hanya dapat digunakan untuk membuat data cadangan yang tersimpan di perangkat, namun juga dapat menyimpan kata sandi, hingga history, sehingga pengguna dapat masuk secara otomatis ke akun-akun aplikasi lainnya. Berikut penjelasan cara mengaktifkannya:

Cara Mudah Mengaktifkan Sinkronisasi Akun Google Secara Manual

Mengaktifkan sinkronisasi caranya sangat mudah. Setidaknya ada dua cara mudah yang bisa digunakan, yakni secara manual dan secara otomatis. Cara manual biasanya digunakan apabila pengguna hendak menyinkronkan beberapa aplikasi saja.

Adapun cara mengaktifkan sinkronisasi akun Google secara manual dapat dilakukan dengan beberapa langkah berikut:

  • Pertama-tama pastikan bahwa sinkronisasi otomatis sudah dimatikan. Atau jika masih aktif, silahkan matikan sinkronisasi otomatis terlebih dahulu.
  • Selanjutnya silahkan masuk ke menu pengaturan perangkat kemudian carilah menu “Akun & Sinkron”.
  • Setelah itu silahkan pilih opsi “Google” lalu lanjut dengan memilih akun yang akan disinkronkan.
  • Silahkan pilih dan centang data-data penting yang hendak disinkronkan ke akun Google untuk membuat data cadangan. Perlu diingat bahwa data yang tidak dicentang tidak akan dicadangkan sehingga apabila data hilang maka akan sulit untuk mengembalikannya.
  • Jika sudah dipilih maka selanjutnya silahkan pilih opsi lainnya, lalu pilih “Sinkronkan Sekarang”. Maka data yang telah dipilih akan mulai di cadangkan.

Sebagai catatan bahwa jika menggunakan sinkronisasi manual maka pengguna tidak akan mendapat notifikasi apabila terdapat perubahan data. Namun cara ini lebih fleksibel untuk mengatur waktu sinkronisasi, lebih hemat baterai dan juga kuota tentunya.

Cara Mudah Mengaktifkan Sinkronisasi Akun Google Secara Otomatis

Untuk membuat backup data secara keseluruhan maka sebaiknya menggunakan cara mengaktifkan sinkronisasi akun Google otomatis. Sehingga apabila ada data yang hilang dari perangkat, pengguna dapat dengan mudah mendapatkan salinannya yang tersimpan di akun Google. Berikut ini caranya:

  • Pertama Silahkan buka menu setting perangkat.
  • Kemudian bukalah menu “Akun & Sinkron”.
  • Dalam menu akun dan sinkron terdapat beberapa opsi, silahkan pilih opsi “Otomatis Sinkronkan Data” pada bagian paling atas.
  • Selanjutnya silahkan cari akun Google, lalu klik tulisan “Sinkron” yang ada tepat di samping tulisan Google, dengan begitu proses sinkronisasi akan dimulai.

Cara otomatis ini sangat direkomendasikan agar seluruh data dapat dicadangkan untuk berjaga-jaga apabila suatu saat pengguna kehilangan data-data. Namun perlu diketahui bahwa sinkronisasi otomatis akan berlangsung lebih lama apabila data-data yang tersimpan di perangkat banyak.

Manfaat Menyinkronkan Akun Google

Ada banyak manfaat yang akan didapat apabila pengguna mengaktifkan sinkronisasi akun Google. Di antara manfaat-manfaatnya yaitu:

  • Pengguna memiliki data cadangan yang tersimpan di akun Google. Sehingga apabila pengguna kehilangan data, maka data akan mudah untuk didapatkan kembali.
  • Membantu pengguna menyimpan username dan juga password akun apa pun, sehingga pengguna tidak perlu khawatir apabila suatu ketika lupa password.
  • Dapat membantu pengguna melacak keberadaan perangkat yang hilang.
  • Membantu pengguna memindahkan data-data dengan mudah dan cepat apabila berganti perangkat.

Nah demikianlah penjelasan mengenai manfaat serta cara mengaktifkan sinkronisasi akun Google dengan mudah. Ada banyak manfaat yang akan didapatkan, oleh karenanya mengaktifkan sinkronisasi untuk melindungi data-data memanglah sangat penting.

Bagikan: